Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2023

Islam dan Perilaku Sosial

Gambar
  (Doc. Google)             Di samping sebagai makhluk sosial, manusia juga dikatakan sebagai makhluk individual. Mengapa demikian? Sebab, manusia yang satu dengan manusia yang lain memiliki berbagai macam perbedaan serta keunikannya masing-masing. Dari mulai ciri fisik, cara pandang, kehendak, tujuan, cita-cita, hobi, dan tentu masih banyak lagi perbedaan yang lainnya. Hal itulah yang menjadi dasar mengapa manusia dikatakan sebagai makhluk individual. Perbedaan tersebut selain menciptakan keberagaman, juga mengakibatkan manusia untuk saling bergantung satu sama lain sehingga terciptanya suatu hubungan sosial (social interaction) .             Meskipun manusia terlahir sebagai makhluk individu, tentu mereka tetap tidak bisa bersikap individualis. Sebuah sikap yang hanya mementingkan diri sendiri di atas kepentingan umum (kemaslahatan bersama). Seorang individualis, tidak akan memiliki kepekaan serta kepedulian terhadap keadaan atau lingkungan yang ada di sekelilingnya.